Sunday, August 22, 2010

Dialog Diri

Saat iman mulai lunglai..
Saat nafas-nafas nurani mulai tersengal meniti jalanNya..
Saat pencarian mutiara di dasar hati mulai terasa sia-sia..

Maka ingatlah "....Dialah (Allah) yg memperkuatmu dengan pertolonganNya dan dengan para mukmin." (QS. Al-Anfal:62)
Dan ingat pula "Sesungguhnya kita ini kuat dengan bantuan Allah, dan tidak akan pernah lemah selamanya karena pertolongan Allah..
Kita ini mulia karena Allah dan tidak akan hina selamanya karena Allah..
Kaya karena Allah dan tidak akan fakir selamanya karena Allah..
Kami ingin mengajarkan umat dengan sikap yang baru yang sesuai dengan nilai-nilai Islam..
Kami ingin membina umat dengan akhlak Islam dan menuntun mereka dengan pola hidup Islam..
Agar umat bisa berjalan di belakang pemimpinnya yang paling agung..
Pemimpin yg paling mulia, Muhammad saw.." Untaian kata Ustadz Hasan Al-Banna..

Ku baca lalu ku maknai kata demi kata..
Kalimat demi kalimat..
Hingga rintik-rintik air bening menghiasi pelupuk mata..
Menilai diri dan menyadari bahwa aku masih sering menyerah di tengah komitmen aku harus berbuat..
Duhai Allah, kerdilnya diri ini di hadapanMu..

Wahai diri ingatlah bahwa hidup tak mengenal siaran tunda..
Pencarian hidup seorang mukmin adalah menuju Allah..
Mencari ridhaNya..

"Maka sesungguhnya bersama kesulitan itu ada kemudahan. Sesungguhnya bersama kesulitan itu ada kemudahan."(QS.Al-Insyirah:5-6)

"Dan mintalah pertolongan (kepada Allah) dengan sabar dan shalat...." (QS.Al-Baqarah:45)

Wahai jiwa jangan bunuh benih-benih harap yang hadir..
Jangan mundur dari pentas realita hanya karena tak indah seperti keinginan..
Istiqomahlah meski tak mudah..
Sungguh janji Allah adalah sebuah kepastian..

Wednesday, August 18, 2010

Cita-Citaku

A. CITA-CITA DUNIA

1. Memiliki hati yg bersih dan keyakinan yg lurus (salimul aqidah)

2. Mampu menjalani ibadah dg baik (shahihul ibadah)

3. Berpenghasilan cukup.

4. Terjaga kesehatan (qowiyul jism)

5. Rasa aman dalam urusan ekonomi (qodirun 'ala kasb) yakni trhindar dr hutang dan pnguasaan org lain.

6. Memiliki akseptabilitas (penerimaan) dlm pergaulan.

7. Taqwimudz dzatiyah wa tarbiyah dzatiyah (optimal pengembangkan diri dan pendidikan diri)

8. Munadzom fi syu'nihi (bebas mengaktualisasikan diri dan mengekspresikan pribadi dg baik)

9. Mujahiduna linafsihi (penguasaan dan pngendalian penuh atas diri sendiri)

10. Selalu memiliki kesempatan utk berkarya dan mnuangkan gagasan dlm amal2 unggulan

11. Memiliki jaringan luas.

12. Naafi'un lighoiri (brmanfaat bagi makhluk lain)

13. Dapat menggunakan setiap momentum utk mningkatkan kredit poin di hadapan Allah.

14. Dapat mengambil hikmah dlm segala peristiwa.

15. Menjadi pribadi penting, dibutuhkan dan diperhitungkan.

16. Syahid fi sabilillah.


B. CITA-CITA AKHIRAT

1. Proses meninggal tanpa sakarotul maut.

2. Meninggal sebelum kiamat.

3. Meninggal saat berjihad.

4. Meninggal tanpa mewarisi hutang atau hak orang lain yg belum trpenuhi.

5. Mengalami nikmat kubur.

6. Mendapat syafa'at dipadang Mahsyar

7. Dimudahkan saat Pengadilan hari akhir.

8. Dimudahkan saat melewati shirothal mustaqim.

9. Tidak tersentuh api neraka.

10. Mendapat ampunan atas segala dosa dan ksalahan.

11. Dapat bersatu dgn orang yg dicintai di syurga.

12. Bertetangga dgn orang2 saleh di syurga.

13. Bertemu dgn Rasulullah.

14. Melihat wajah Allah Azza wa Jalla.

15. Menuntaskan keinginan2 yg blm trpuaskan di dunia.


NOW, LET's ACTION..!!

"Capaikanlah hamba pd sluruh cita-cita hamba yaa Allah, yaa Rabbii, yaa illahii, yaa Mulkii, Amiin.. "

Sunday, August 15, 2010

Cambuk Jiwa

Demi Allah..
Engkau hanya diciptakan dari setetes nutfah yg hina..!
Lantas, apa yang menyebabkanmu enggan untuk meraih surga..?

Tuhanmu berfirman:
"Hai hamba-hambaKu.. Sesungguhnya kalian snantiasa berbuat dosa pada malam dan siangmu harimu.. Sedang Aku mengampuni semua dosa.. Maka mohonlah ampun kepadaKu.. Niscaya Aku akan mngampuni kalian.."
(HR.Muslim)

kalau sudah begini, siapakah yang mau bertaubat.. Sekarang..!!
Kapan lagi saat untuk kembali kpd Allah jika bukan sekarang..?
Kapan lagi saat utk mengintrospeksi diri jika bukan skarang..?

Bulan demi bulan tlh brlalu.. Dan dosa2 tdk akan trlupakan..
Tetapi engkau masih juga belum brsegera utk mmbebaskan dirimu dr neraka..?!

Demi Allah..
Qt tdk punya amal kebaikan yg akan qt hadapkan pd Allah..
Krn smua amal qt hanyalah dosa dan ksalahan..
Qt smua sangat membutuhkan ampunanNya..
Qt smua lemah dan lalai..
Qt smua mrasa khawatir thd amal perbuatan qt bila trcemari riya..
Lalu qt meminta imbalannya pd Allah..?

Jika qt mngerjakan kbaikan.. Sesungguhnya Allah membalasnya dg nikmat yg berlimpah..
Tetapi qt sangat.. Sangat jarang utk brsyukur padaNya..!

Sbagian orang diantara qt mengira bahwa.. Shalat sesaat, membaca qur'an sesaat, zikir sesaat, dakwah sesaat, mengira bahwa dia tlh melakukan sesuatu yg besar..!
Maka di kemanakan saat2 qt yg lainnya yg banyak itu..?
Utk brsenang2.. Utk makan dan minum.. Utk bermain.. Utk bersenda gurau.. Utk hang out.. Utk menonton sampah diTV.. Utk mndengar musik.. Utk dunia.. Utk dunia.. !!

Qt memohon pd Allah..
Smoga Dia membuka hati qt smua..
Smoga Dia membebaskan qt dr siksa neraka..

Ya Rabbanaa..
Terimalah dari kami hal yg trbaik dr amal kami..
Dan maafkanlah kesalahan.. Kealpaan.. Kebodohan.. Keburukan kami..
Sesungguhnya hamba memohon padaMu..
Bukan dg membawa amal2 hamba, agar Engkau mengabulkannya..
Namun karena Engkau telah berjanji..
Akan mengampuni siapapun yg memohon ampun..
Akan mengabulkan do'a siapapun yg berdo'a..
Maka hamba membawa janjiMu..
Sesungguhnya..
Engkau tiada pernah ingkar janji..

Thursday, August 12, 2010

Me and Cooking

Bab memasak adalah salah satu pelajaran tersulit dlm hidupku.. Adegannya sungguh mendebarkan.. Saat itulah aku sadar bahwa yg dimaksud dg kata "memasak" stidaknya terangkai 14 poin yg harus dilalui..

1. Merencanakan menu
2. Membeli bahan-bahannya
3. Membersihkannya
4. Menyianginya
5. Menyiapkan peralatan memasak ; memastikan bahwa gas, minyak dan bumbu2 trsedia
6. Mengolah dgn takaran dan prosedur yg sesuai dgn resep
7. Mencuci perabotan bekas memasak
8. Membersihkan dapur
9. Menata meja makan dan menghidangkan makanan
10. Mengajak anggota keluarga makan
11. Memastikan bahwa makanan itu benar2 dimakan
12. Membersihkan meja
13. Mencuci peralatan bekas makan
14. Mengulangi proses di atas mulai no.5 hingga no.13 stidaknya dua kali jeda istirahat yg jg dipakai utk pkerjaan2 lain (dg asumsi tdk ada jadwal utk juice n snack break)

Belum lagi bicara soal berbelanjanya.. Lain pula ribetnya, utk bahan2 awet dan peralatan kebersihan, aku biasa belanja di supermaket, tp untuk sayur dan bahan lauk pauk, harus di pasar tradisional atau warung trdekat (dg prtimbangan disana lebih segar dan tanpa zat2 tambahan)
nah, berbelanja di warung trdekat ternyata harus memakai strategi khusus brlabel plan A dan plan B, yg memungkinkan qt siap pabila bahan2 yg dicari tdk trsedia.. Cara belanjanya pun harus rebutan ternyata..! Sebab tertib mengantre brarti gak kbagian..

Huff.. Lebih asik belajar balaghoh, ulumul hadist, tafsir daripada cooking..
But, pa boleh buat, kalo kata ibu2, "persiapan"

hahaha.. ^_^

Sunday, August 8, 2010

I Swore I Had Never Love Again

Love, can be a many splendored thing..
I can't deny the joy it brings..
A dozen roses, beautiful smiles..
Dreams for sale and fairy tales..
It will make me hear a simphony..
And i just want the world to see..
But, like a drug, that makes me blind..
It will fool me everytime..

The trouble with love is..
It can tear me up inside..
Make my heart believe a lie..
It's stronger than my pride..
It doesn't care how fast i fall..
And i can't refuse the call..
See, i got no say at all..

Everytime i turn around..
I think i've got it all figured out..
My heart keeps calling and i keep on falling..
Over and over again..
This sad story always ends the same..
I'm standing in the pouring rain..
It seem no matter what i do..
It tears my heart in two..

Now, i was once a fool..
It's true, i played the game by all the rules..
But now, my world is a deeper blue..
I'm sadder, but i'm wiser too..
I swore i had never love again..
I swore my heart would never mend..
Said love wasn't worth the pain..
But, then i hear it call my name...............

Wednesday, August 4, 2010

Mimpi Yang Terendap

Aku pernah punya mimpi yang menggebu..
Menderu semangat..
Membutakan segala rintangan..

Aku pernah punya mimpi yang begitu besar..
Memikirkannya saja membuat adrenalin terpacu..

Mimpi yang diselimuti jutaan kunang-kunang harapan dan do'a..
Mimpi yang dibanjiri air bah perjuangan dan pengorbanan..

Namun mimpi seumpama mutiara itu..
Kini tak terlihat terendap lumpur..
Tergerus kenyataan pahit kegagalan..
Dipaksa realitas untuk dilupakan..

Namun, mutiara dalam lumpur itu kembali menyembul keluar..
Menggoda dengan kerlingan cahayanya..

Akankah..??